Jumat, 10 Januari 2014

Pantangan Untuk Ibu Hamil

Seorang ibu yang sedang mengandung memiliki kewajiban yang harus dilakukan dan pantangan yang harus dihindari selama masa kehamilan. Hal itu untuk menjaga keselamatan janin yang ada di dalam kandungan agar tetap sehat dan tidak membahayakannya. Pada umumnya kita sering menjumpai banyak tradis di setiap daerah yang melarang ibu hamil untuk melakukan beberapa aktivitas tertentu, tetapi banyak pula yang menggunakan dasar yang tidak logis sehingga sulit diterima oleh akal sehat manusia.
Pantangan-Pantangan Bagi Ibu Hamil
Dalam ilmu kedokteran (kandungan) memiliki dasar-dasar dan teori yang jelas mengenai kewajiban dan pantangan bagi ibu hamil dan bisa diterima oleh akal sehat manusia. Misalnya ibu yang yang sedang hamil diwajibkan untuk mengkonsumsi makanan yang banyak nutrisi agar janin berkembang dengan baik dan sang ibu juga tetap sehat. Ilmu pengetahuan dan ilmiah sangat dibutuhkan oleh masyarakat dunia pada umumnya dan masyarakat indonesia pada khususnya untuk menghindari pembodohan-pembodohan yang dibungkus dengan tradisi. Nah, pada kesempatan yang berbahagia ini Constiti akan memberikan informasi yang ilmiah dan logis, yaitu tentang Pantangan-Pantangan Bagi Ibu Hamil
Berikut adalah pantangan-pantangan bagi anda yang sedang hamil :
1. Memakai pakaian ketat
Pakaian ketat memang sedang digandrungi oleh masyarakat saat ini, entah pria atau wanita, muda atau tua. Tetapi bagi anda serang ibu yang sedang hamil, hindarilah memakai pakaian yang ketat, utamanya di bagian perut dan lingkar perut. Jika anda mengenakan pakaian ketat di bagian perut maka akan mengganggu pertumbuhan janin dan menghambat pertumbuhannya. Untuk itu usahakan memakai pakaian yang longgar dan tidak ada ikatan ketat pada daerah perut. Itu semua untuk kesehatan dan kebaikan janin dalam perut anda.
2. Memakai sepatu hak tinggi (high heel)
High heel memang cukup menunjang penampilan wanita, terutama yang berprofesi sebagai model atau publik figur, cocok juga dipakai oleh anda yang berpostur pendek agar terlihat lebih tinggi. Namun bagi seorang ibu yang sedang hamil, hindarilah pemakaian sepatu berhak tinggi. Alasannya adalah karena sepatu hak tinggi akan membuat anda berisiko terjatuh dan terpeleset dan dikhawatirkan akan membuat janin dalam kandungan menjadi cacat, dan bahkan bisa mengalami keguguran. Selain itu, sepatu hak tinggi dapat membuat peregangan pada otot-otot kaki (khususnya di daerah pinggang) sehingga rasa nyeri, pegal atau sakit di bagian tersebut. 
3. Mandi air hangat
Pada dasarnya mandi air hangat bagi ibu hamil tidak berbahaya, hanya saja besar kemungkinan akan mengganggu pertumbuhan janin jika dilakukan terlalu sering. Terkadang ibu hamil tidak mengetahui berapa suhu air tersebut karena mungkin cuaca dingin. Nah, bila tidak berhati-hati, suhu air yang terlalu panas dapat membahayakan janin dan bisa mengakibatkan cacat pada janin, apalagi saat usia kandungan masih muda. Untuk itu hindarilah mandi dengan air hangat.
4. Makan terlalu banyak
Ibu hamil sangat membutuhkan asupan makanan sehat yang mengandung vitamin dan nutrisi untuk menunjang pertumbuhan janin. Kendati pun demikian, seorang ibu yang sedang hamil harus menjaga pola makan yang teratur agar tidak mengalami obesitas (kelebihan lemak dalam tubuh). Jika ibu hamil mengalami obesitas maka berpotensi kekurangan vitamin D, dan berpotensi melahirkan anak obesitas pula. Sementara ibu hamil yang kelebihan vitamin D berpotensi melahirkan anak yang rakitis. Rakitis adalah pelunakan tulang pada anak-anak berpotensi menyebabkan patah tulang dan kelainan bentuk. Dan rakitis adalah salah satu penyakit anak yang paling sering di banyak negara berkembang. Untuk itu bagi anda yang sedang hamil jangan sampai  kurang asupan makanan tetapi jangan pula terlalu banyak makan. Jagalah keseimbangan dalam makan agar bayi anda terlahir normal dan sehat.
5. Konsumsi kafein secara belebih
Kafein biasanya terkandung dalam kopi yang sudah sering anda jumpai atau anda sukai. Yang perlu anda ketahui adalah kafein dapat mempengaruhi hormon stres pada ibu hamil yang menyebabkan mudah gelisah, insomnia, meningkatkan tekanan darah, dan meningkatkan denyut jantung. Oleh karena itu jika anda mengkonsumsi kafein dalam jumlah yang berlebihan, maka anda berpotensi melahirkan anak yang mempunyai masalah dengan detak jantung dan bisa membuat anda keguguran. Untuk itu hindarilah minum kopi, tetapi bagi yang sudah terbiasa jangan sampai lebih dari 1 cangkir kopi dalam sehari.
6. Berolahraga terlalu berat
Olahraga memang sangat baik bagi kebugaran dan kesehatan tubuh, apalgi bagi anda yang sedang hamil. Olahraga bagi ibu hamil akan membuat janin tumbuh sehat dan bugar. Tetapi karena setiap ibu hamil mempunyai karakteristik masing-masing, maka jenis olahraganya pun harus disesuaikan dengan kondisi masing-masing. Bagi ibu hamil dianjurkan untuk berolahraga yang tidak banyak menguras energi, misalnya jalan-jalan, yoga, senam hamil dan lain-lain. Itu pun dengan catatan jika anda sedang berolahraga kemudian merasakan mual, maka anda harus berhenti dan istirahat untuk menghindari kemungkinan yang buruk bagi janin anda. Begitu juga saat anda bekerja, pilihlah pekerjaan yang ringan-ringan saja agar tidak menguras banyak tenaga.
7. Merokok dan minum alkohol
Racun dalam rokok dan alkohol sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh, apalagi bagi anda yang sedang hamil. Racun-racun dalam rokok akan menyebabkan keguguran dan mengalami kelainan kehamilan, berisiko mengalami kehamilan ektopik (kehamilan di luar rahim), kelahiran prematur, dan kematian bayi saat melahirkan atau masih dalam kandungan. Sedangkan bahaya alkohol bagi janin sangat banyak sekali, di antaranya adalah gangguan mental, gangguan belajar, masalah pernapasan, gangguan daya ingat, lahir dengan berat badan rendah, kepala abnormal (kepala kecil atau besar), dan masih banyak lagi. Hindarilah makanan yang berbahaya bagi kesehatan anda dan janin anda. Jadkanlah janin dalam kandungan anda lahir dengan sehat, kuat, dan cerdas.
Ibu hamil mempunyai tugas-tugas yang berat karena bertanggungjawab atas janin yang dikandungnya, tetapi kehamilan merupakan anugerah yang sangat indah dari Tuhan YME.
 

Pantangan Bagi Ibu Hamil

Mempunyai keturunan adalah dambaan semua pasangan. Oleh sebab itu, wajar jika momen hamil banyak diharapkan. Hamil memang sesuatu yang membahagiakan sebab wanita juga pria selangkah lagi mendapatkan kehidupan yang baru yakni menjadi seorang ibu dan juga ayah. selain membahagiakan, sesungguhnya masa hamil juga merupakan masa yang rawan. Ibu yang hamil dituntut untuk menghindari beberapa hal agar ia dan janinnya sehat sampai proses persalinan selesai. Berikut ini beberapa pantangan ibu hamil yang bisa dijadikan acuan dalam merawat kesehatan janin dalam perut ibu.

Pantangan Terkait Makanan

Pantangan ibu hamil terkait dengan makanan cukup banyak. Kita sering mendengar bahwa ibu yang sedang hamil dilarang untuk mengkonsumsi kopi karena kandungan kafeinnya tidak baik bagi ibu yang hamil. Hal ini tidak sepenuhnya salah pun benar. Ibu hamil boleh saja mengkonsumsi kopi tetapi dalam takaran yang tidak berlebihan. Dan perlu diingat bahwa sumber kafein tak hanya kopi tetapi juga teh, coklat, minuman berkarbonasi, minuman ebergi dan masih banyak lagi lainnya.

Pantangan selanjutnya adalah tidak mengkonsumsi pemanis buatan dan juga makanan kalengan yang cenderung mengandung komponen bahan kimia yang tinggi. Pemanis buatan misalnya, jika dikonsumsi akan berakibat buruk pada perkembangan otak bayi dan kabarnya bisa menurunkan kualitas IQ bayi. Sementara itu, makanan kalengan dengan bahan kimia bisa saja mempengaruhi kesehatan bayi  Anda. Jadi lebih baik memasak bahan segar langsung daripada menjejali perut dengan bahan kimia, bukan?

Makanan lain yang menjadi pantangan ibu hamil adalah masakan yang terlalu mentah dan terlampau masak. Makanan yang masih mentah bisa mengandung bakteri dan berbahaya saat dikonsumsi. Sementara itu, masakan yang terlalu matang mengandung sedikit nutrisi. Jadi, tingkat kematangan juga harus diperhatikan!

Pantangan Terkait Pola Kebiasaan

Pantangan ibu hamil terkait perilaku cukup banyak. Misalnya, tidak menggunakan sepatu dengan tumit tinggi sebab akan menambah beban pada kaki ibu.  Tidak mengkonsumsi alkohol juga  tidak merokok sebab secara medis bisa membuat janin cacat dan bahkan keguguran. Karena itu lebih baik hindari asam rokok. Meski pasif, akibat rokok juga bisa terasa loh! Pantangan selanjutnya adalah menghindari kegiatan yang berat, tidak memaksakan diri untuk mengangkat barang dan lain-lain.

Pantangan ibu hamil lainnya terkait dengan posisi tidur. Jangan sering tidur dengan posisi tengkurap sebab akan membuat bayi dalam perut Anda tergencet. Posisi miring ke samping kiri maupun kanan adalah pilihan yang baik. Hal selanjutnya yang tak boleh dilakukan oleh ibu hamil adalah bercinta di usia rawan, misalnya pada usia kehamilan trimester pertama. Jika dilakukan dengan posisi yang salah bisa berakibat buruk pada janin. Hal lain yang tidak boleh dilakukan adalah mengambil barang dengan cara membungkuk. Hal ini akan menekuk perut Anda, mom! Sebaiknya ambil barang dengan cara jongkok terlebih dahulu. Pantangan terakhir selanjutnya adalah tidak membiasakan diri untuk mandi di air hangat saat hamil, sebab akan merangsang rahim untuk berkontraksi.

Masih ada banyak pantangan ibu hamil lainnya yang wajib Andaketahui. Untuk lebih lengkapnya, ada baiknya jika Anda berkonsultasi dengan dokter kandungan Anda.\
 
1. Makanan mentah atau setengah matang

Bagi bumil, penting sekali menghindari konsumsi makanan mentah atau kurang matang. Makanan ini memungkinkan adanya kandungan bakteri dan virus yang dapat memengaruhi kesehatan ibu dan bayi. Karenanya, upayakan setiap makanan yang ingin bumil konsumsi, tingkat kematangannya sudah sempurna.

2. Alkohol

Meskipun red wine dilaporkan mampu memberikan manfaat kesehatan bagi tubuh, namun jangan diminum saat hamil. Segala jenis alkohol bisa bersifat beracun bagi bayi. Jadi hindari minuman ini ketika hamil.

3. Mengonsumsi seafood

Seafood mengandung omega-3 yang baik untuk bayi. Namun, Anda juga harus menghindari makanan laut dengan merkuri yang tinggi. Sebab, hal ini bisa merusak otak bayi. Selain itu, upayakan menghindari sajian makanan ikan hiu, king mackerel, kepiting, udang, dan salmon.

4. Kafein

Sudah banyak penelitian yang menyebutkan kalau kafein yang dikonsumsi ibu hamil bisa membuat bayi lahir dengan berat badan kecil. Meskipun kopi ada yang tidak berkafein, konsumsinya secara berlebihan tetap kurang baik bagi kesehatan.

5. Daging olahan

Sebuah penelitian menyebutkan bahwa konsumsi daging olahan berhubungan dengan risiko mati muda. Jika orang biasa saja tidak dianjurkan untuk makan daging olahan, ibu hamil jelas harus menghindari makanan yang satu ini.

6. Teh herbal

Minuman yang satu ini sebenarnya menyehatkan. Namun sifatnya bisa berubah menjadi berbahaya jika dikonsumsi berlebihan. Ibu hamil juga dilarang minum teh bunga chamomile. Untuk lebih jelasnya, hubungi dokter karena kondisi dan kebutuhan setiap ibu hamil pasti berbeda-beda.

7. Susu dan keju tanpa pasteurisasi

Susu dan keju yang belum diproses atau tidak dipasteurisasi tidak sebaiknya diminum oleh ibu hamil. Sebab kemungkinan besar ada banyak bakteri yang bersarang di dalamnya. Lebih baik minum susu jenis lain yang lebih menyehatkan.

8. Pemanis buatan

Penyebab: Meski efek samping bahan pemanis tambahan terhadap tumbuh kembang janin masih belum diketahui secara pasti, sejumlah pakar melarang wanita hamil mengonsumsi pemanis buatan. Hindari minuman yang tinggi gula. Lebih baik Anda banyak-banyak minum air putih atau jus buah segar.

9. Mencuci sayuran dan buah-buahan

Salah satu cara sederhana menjaga kesehatan bayi dan bumil ialah mencuci semua produk makanan dengan teliti sebelum Anda memasaknya. Hal ini bukan tak mungkin bakteri dan kuman menempel di makanan dan akhirnya mempengaruhi kehamilan Anda.

Nah, itulah beberapa makanan dan minuman yang harus dihindari oleh wanita hamil. Semoga bermanfaat bagi Anda yang membutuhkannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar